MANGGARAI. Petani yang tergabung dalam Serikat Petani Manggarai (SPM) menyatakan peleburan diri ke dalam Serikat Petani Indonesia. Peleburan diri ini dilakukan setelah pelaksanaan serangkaian musyawarah antara petani di Manggarai yang digelar selama pertengahan Agustus 2008. Saat ini, secara resmi sudah sudah berdiri Dewan Pengurus Cabang (DPW) SPI Manggarai Barat, DPW SPI Manggarai Tengah dan DPW SPI Manggarai Timur.
“Peleburan ini merupakan wujud keseriusan anggota untuk membangun organisasi petani yang kuat mulai dari tingkat nasional hingga tingkat desa,” ujar Ali Fahmi, Ketua Departemen Pengorganisasian DPP SPI di sela-sela kunjungannya ke Manggarai.
Menurut Ali Fahmi dengan berdirinya SPI di Manggarai, diharapkan kekuatan petani untuk memperjuangkan pembaruan agraria akan semakin kuat. SPI sebagai organisasi petani akan terus berupaya melakukan perjuangan baik ditingkat kebijakan maupun di tingkat praktis untuk menyejah terakan anggotanya.
Berikut foto-foto kegiatan deklarasi SPI di Manggarai: