MEDAN. Petani anggota Serikat Petani Indonesia (SPI) Basis Penggantian, Kecamatan Rahuning, Kabupaten Asahan, menerima Penghargaan Adhikarya Pangan Nusantara Tingkat Provinsi Sumatera Utara untuk kategori “Pengguna Kreatif Teknologi Ketahanan Pangan Kelompok Wanita Tani (KWT)/Dasawisma. Penghargaan ini diterima dalam rangka peringatan Hari Pangan Sedunia ke-31 yang diadakan oleh Badan Ketahanan Pangan (BKP) Provinsi Sumatera Utara di Medan, tadi pagi (15/10).
Penyerahan penghargaan ini sendiri disampaikan langsung oleh Pelaksana Tugas Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho kepada Ketua Badan Pelaksana Cabang (BPC) SPI Kabupaten Asahan, Zubaidah. Gatot menyampaikan bahwa pemerintahan Provinsi Sumatera Utara mendukung penuh kreativitas petani untuk mengembangkan teknologi yang mampu meningkatkan kedaulatan pangan di Sumatera Utara.
Di tempat yang sama, Zubaidah menyampaikan bahwa penghargaan ini sangat berarti bagi SPI di Asahan dan di Sumatera Utara.
“Mewakili anggota SPI Basis Penggantian, penghargaan ini kami persembahkan kepada petani perempuan seluruh Indonesia khususnya petani perempuan anggota SPI, agar tidak pernah berhenti untuk memajukan diri karena sesungguhnya petani perempuan merupakan ujung tombak mewujudkan kedaulatan pangan” ungkap Zubaidah.
Zubaidah menjelaskan bahwa SPI Basis Penggantian merupakan salah satu basis petani perempuan yang ada di Kabupaten Asahan Sumatera Utara. Program yang dijalankan oleh anggota SPI Basis Penggantian ini adalah Lembaga Keuangan Petani (LKP) serta unit usaha jual beli, namun karena semua anggota basis juga memanfaatkan pekarangan rumah dengan tanaman ubi maka basis ini juga mengembangkan produk olahan berbahan dasar ubi seperti keripik.